Cara Mengisi Menu Prestasi KIP Kuliah

Banyak sekali yang bertanya tentang cara mengisi prestasi di akun KIP kuliah beserta apakah prestasi di kip kuliah harus diisi?
mengisi prestasi kip kuliah

Banyak sekali yang bertanya tentang cara mengisi prestasi di akun KIP kuliah beserta apakah prestasi di kip kuliah harus diisi? Mari kita bahas dalam artikel singkat berikut ini ya.

Salah satu menu yang muncul di Akun KIP kuliah adalah menu “Prestasi”. Hal ini jelas sebab KIP Kuliah ini selain karena tidak mampu secara ekonomi, siswa juga harus memiliki prestasi yang bisa dan dapat dipercaya oleh panitia.

Tujuannya, supaya bantuan ini memang benar-benar dimanfaatkan oleh siswa dari keluarga yang tidak mampu serta yang berpotensi memiliki prestasi yang baik. Baik itu secara akademik maupun non akademik. Langsung saja ke bahasan utama ya.

Cara Mengisi Prestasi

Sebenarnya, cara mengisi prestasi ini sangatlah mudah dan cepat.

  1. Pertama, klik menu prestasi
  2. Kedua, tambahkan prestasi
  3. Nama Kegiatan : Disini kalian diminta untuk mengisi nama kegiatan dari kompetisi tersebut. Misalnya: Lomba matematika UB, Lomba Lari Maraton Kab. Madiun, dsb.
  4. Jenis Kegiatan : Pilihlah jenis kegiatan dari lomba tersebut. Ada dua pilihan, yaitu:
    Individual
    – Kelompok
  5. Tingkat : Tingkat lomba minimal kabupaten atau kota.
  6. Tahun perolehan : Isikan tahun kamu memenangkan perlombaan tersebut sesuai dengan sertifikat/bukti.
  7. Pencapaian : isi pencapaian yang diraih. Misalnya : Juara 1 LKTI …., Best Presenter Lomba Esai, dll). Jika sebagai peserta saja silakan diisi sebagai peserta dan pilih pencapaian “lainnya”.
  8. Unggah sertifikat : Unggah scan/foto sertifikat dalam format gambar maks. 300KB

Mudah kan? Apabila ukuran foto/gambar kalian terlalu besar bisa dikompres dahulu. Apabila bingung, silakan ikuti panduan berikut: Cara Kompres Gambar Menjadi 200KB

Apakah prestasi di kip kuliah harus diisi?

Selain ingin tau cara unggah prestasi, pasti kalian ingin juga tau jawaban dari pertanyaan ini kan? hehe.

Jadi, prestasi di dalam KIP Kuliah itu tidak harus diisi, karena sifatnya opsional. Untuk kalian yang tidak memiliki prestasi, silakan abaikan saja tidak perlu diisi menu prestasi ini.

Semoga jawaban diatas membantu kalian ya.

Copy URL dan bagikan ke temanmu.
Project SOAL-SOAL PK UTBK dari UTBKCAK ini merupakan inisasi dari kami untuk membantu kalian dalam hal memulai belajar PK.

36 Tanggapan

  1. kak jika punya sertifikat lomba tetapi tidak juara 1-3 hanya sebagai peserta berpartisipasi, apakah bisa dimasukan?

  2. kak kalau kita pernah juara lomba yg diselenggarakan universitas dan lomba itu dibuka untuk umum itu masuknya tingkat nasional atau gimana ya kak?

  3. Kak apakah sertifikat kompentensi anak SMK bisa dimasukan pada prestasi & baru di dapat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (dari pelatihan), setelah ngisi semua kelengkapan data…
    Boleh ngga di perbaharui di bagian prestasi…
    Walau sudah print kartu tanda seleksi PTS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Cari Informasi

AMUNISI UTBK

Dapatkan kumpulan soal-soal latihan untuk drilling menuju UTBK 2024 sukses.

Mungkin Kamu Butuh Ini Juga

Berikut artikel yang terkait dengan artikel di atas.